Categories: Narasi

The Power of Privilege

Privilege adalah sebuah hak istimewa yang dimiliki seseorang bisa sebab pangkat, keturunan, relasi dan prestasi. Saat ini, privilege atau keistimewaan sangat menentukan akses individu terhadap peluang, sumber daya, bahkan kekuasaan.

Privilege berdasarkan ras maupun keturunan seringkali menentukan bagaimana individu diperlakukan di masyarakat. Jika individu berasal dari ras yang mayoritas atau dominan sering memiliki akses yang mudah untuk peluang ekonomi dan sosial yang baik. Terlebih jika individu merupakan golongan dari keluarga terpandang, maka masyarakat akan sangat menghormati dan memudahkan akses untuk urusan sosialnya.

Privilege ekonomi memberikan keuntungan bagi individu yang berasal dari latar belakang keuangan yang kuat. Hal ini dapat mempengaruhi akses ke pendidikan berkualitas, jaringan profesional, dan peluang karier.

Dalam dunia kerja, privilege dapat memengaruhi siapa yang dipekerjakan, siapa yang dipromosikan, dan bagaimana kinerja dievaluasi. Jaringan sosial dan profesional yang didasarkan pada privilege dapat memengaruhi jalur karier seseorang.

Dalam dunia pendidikan, akses untuk sekolah maupun melanjutkan ke universitas berkualitas tinggi sering kali ditentukan oleh status ekonomi dan lokasi. Hal ini memengaruhi prospek masa depan dan mobilitas sosial individu.

Dalam kesehatan pun privilege ekonomi dan geografis dapat mempengaruhi akses ke layanan kesehatan. Seringkali individu yang memiliki latar ekonomi yang kuat mendapatkan layanan kesehatan yang lebih baik dibandingkan dengan yang berlatar ekonomi standar. Hal ini sangat berdampak pada kesejahteraan dan harapan hidup.

Dalam kehidupan sosial, privilege juga dapat menentukan siapa yang memiliki pengaruh dan suara lebih dalam diskusi sosial dan politik. Hal ini dapat mempengaruhi kebijakan publik dan persepsi masyarakat terhadap isu-isu tertentu.

Ada beberapa usaha dalam mengurangi dampak privilege seperti kebijakan afirmatif, akses pendidikan yang lebih adil, dan redistribusi sumber daya. Selalu mendukung komunitas yang kurang beruntung melalui pelatihan, akses modal, dan dukungan jaringan. Masih banyak lagi yang bisa kita lakukan untuk menciptakan kesetaraan dalam hidup sosial. Jika kita yang memiliki privilege tersebut mari kita gunakan untuk mendukung dan menyelaraskan keadilan guna membangun dunia yang lebih sejahtera

Hanifah Indra Suryani

Recent Posts

Supporter Sepak bola : Wujud Nasionalisme Modern

Sepak bola lebih dari sekadar permainan di atas lapangan hijau. Di tribun stadion, supporter menjadi…

21 jam ago

Sakit Itu Mahal, Sehat Lebih Mahal Lagi (2)

Penyakit seperti diabetes, kanker, atau jantung memerlukan perawatan jangka panjang dengan biaya yang bisa mencapai…

2 hari ago

Sakit Itu Mahal, Sehat Lebih Mahal Lagi (1)

Di kehidupan yang sangat praktis ini, banyak makanan cepat saji yang beredar di sekitar kita.…

2 hari ago

Jaga Ucapanmu

Komunikasi adalah bagian penting dalam kehidupan manusia. Melalui ucapan, kita dapat menyuarakan berbagai ide, menyampaikan…

3 hari ago

Mencegah Radikalisme di Kampus: Peran Mahasiswa dalam Membangun Lingkungan Akademik yang Inklusif

Perguruan tinggi sebagai pusat pendidikan dan pengembangan intelektual, seharusnya menjadi benteng melawan paham radikalisme. Namun,…

3 hari ago

Es Teh Setiap Hari: Sehat atau Bahaya?

Minum es teh sudah menjadi kebiasaan bagi banyak orang di Indonesia. Segar, murah, dan mudah…

3 hari ago